Polsek Pagelaran Laksanakan Patroli KRYD Antisipasi Gangguan Kamtibmas

    Polsek Pagelaran Laksanakan Patroli KRYD Antisipasi Gangguan Kamtibmas

    Polres Cianjur - Pada hari Minggu, 8 September 2024, Polsek Pagelaran Polres Cianjur melaksanakan kegiatan patroli KRYD (Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan) di wilayah hukum Polsek Pagelaran. Patroli ini dipimpin oleh AIPDA Deni R dan AIPDA Asep S. M. dengan tujuan mengantisipasi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Guantibmas). Kegiatan patroli difokuskan pada titik-titik rawan kejahatan, terutama pada malam hari, guna mencegah tindak kriminal seperti pencurian dan perampokan.

    Kapolsek Pagelaran, AKP H. Isep Sukana, SE., SH., menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan instruksi langsung dari Kapolres Cianjur, AKBP Rohman Yonki Dilatha, S.I.K., M.Si., MH, untuk memastikan keamanan dan kenyamanan masyarakat di wilayah hukum Polsek Pagelaran.

    "Kami berkomitmen untuk terus meningkatkan intensitas patroli di wilayah hukum Polsek Pagelaran guna mencegah terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat. Kami berharap dengan adanya patroli ini, masyarakat dapat merasa lebih aman dan nyaman dalam menjalankan aktivitas sehari-hari, " ujar AKP H. Isep Sukana, SE., SH.

     

    polres cianjur
    Cianjur

    Cianjur

    Artikel Sebelumnya

    Polsek Pagelaran Gelar Patroli Lautan Biru,...

    Artikel Berikutnya

    Kanit Binmas Polsek Cikalongkulon Hadiri...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Hendri Kampai: Prabowo, Presiden Baru Harapan Baru Rakyat Indonesia
    Hendri Kampai: Media Sosial, Senjata Rahasia Humas untuk Mengelola Reputasi
    Pengamanan VVIP Super Ketat, TNI Kawal Kedatangan Tamu Negara Hadiri Pelantikan Presiden RI

    Tags